Setelah cukup lama bekerja di daerah Jl. Parangtritis, dan muter-muter mencari potensi kuliner di sekitarnya akhirnya saya bertemu dengan sebuah rumah makan yang bisa dibilang patut untuk dicoba. Rumah makan bernama Bebek Keraton ini bisa dibilang tidak terlalu besar namun memiliki potensi rasa yang luar biasa.
Pertama kali melihat rumah makan ini yang terletak sekitar satu kilometer selatan perempatan Pojok Benteng Wetan, saya sudah cukup penasaran namun entah kenapa selalu saya tunda. Dan akhirnya rasa penasaran saya sudah di puncak, dan saya pun memutuskan untuk mencicipinya. Setelah parkir, saya pun masuk ke dalam rumah makan ini. Saya pun langsung disambut dengan interior bergaya tradisional yang seolah-olah memperkuat kesan Jawa dan nama Keraton-nya.
Saya pun memesan menu andalan mereka yaitu Bebek Kremes. Baru mendengar namanya saja saya sudah tergoda, semoga saja rasanya selezat apa yang saya bayangkan. Saya pun menanti datangnya pesanan saya. Di tengah-tengah penantian saya tersebut, beberapa kali aroma bebek goreng seolah tercium dan seolah menggoda saya. Wah, rasanya tidak sabar untuk segera melahap bebek kremes pesanan saya tersebut.
Setelah terlihat beberapa kali menu bebek mendarat di meja pengunjung lain, akhirnya giliran saya pun tiba. Aroma dan tampilannya begitu menggoda. Hmm, sepertinya menu ini cukup menjanjikan dan mampu memanjakan lidah saya. Saya pun segera mencicipi kremesnya terlebih dahulu. Dan rasa gurihnya langsung membuat mulut saya seolah tak ingin berhenti. Selepas itu, saya langsung mencicipi daging bebeknya yang ternyata memiliki rasa super lezat.
Dagingnya yang empuk berpadu dengan krius-krius dari kremesannya begitu lezat. Kelezatannya membuat bebek goreng ini layak disandingkan bersama nama-nama besar lain di dalam dunia bebek goreng. Hmmm, rupanya dugaan saya selama ini memang benar adanya. Tidak rugi saya memutuskan untuk berhenti dan mencicipi sendiri kelezatan bebek goreng Keraton ini. Dan pengalaman ini tentunya menambah daftar tempat makan patut dikunjungi di kawasan Jl. Parangtritis.
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
(Dito/DISKON.com)