Saya melanjutkan perburuan saya di kawasan Mandala Krida Jogja dengan mengunjungi warung sate Padang Salero yang terletak di ujung selatan dari deretan warung-warung ini. Saya sendiri sebelumya sudah pernah mendengar perihal keberadaan warung sate Padang ini dari beberapa teman namun baru kali ini saya sempat mengunjunginya.
Sate Padang sendiri sebenarnya cukup berbeda dari sate-sate yang umumnya berasal dari kawasan Jawa Timur. Secara penampilan, sate ini memang ditusuk layaknya sae pada umumnya namun irisannya terbilang kecil-kecil dan terbuat dari daging sapi maupun jeroan-nya. Untuk bumbunya, sate Padang tidak menggunakan bumbu kacang namun semacam bumbu kari dengan tekstur yang kental dan sedikit lengket.
Sate Padang yang disajikan oleh warung Salero ini terbilang lezat karena secara rasa ,satenya maupun bumbunya dapan menyatu dan menciptakan satu rasa yang memikat. Pedas, gurih, dengan tekstur yang lembut dan aroma bakarannya, semua berpadu menciptakan kelezatan yang memikat. Rasanya pedas dan berempah berhasil membuat saya langsung berkeringat ketika menyantap menu sate Padang ini. Selain itu, untuk menambahkan rasa pedasnya, warung ini menyediakan kripik singkong super pedas yang tidak saja akan memberi tambahan sensasi pedas namun juga memberi kekayaan tekstur pada menu ini. Untuk saya, menu ini memang mmberikan tawaran rasa yang berbeda dari menu-menu sate yang biasa saya cicipi, dan keunikannya tentu saja membuat referensi makanan saya bertambah.
Dengan harga tak lebih dari Rp. 18.000 membuat menu lezat ini terasa begitu murah. Wajar jika semakin malam, warung ini semakin padat oleh pengunjung yang ingin menikmati kelezatan menu sate Padang racikan warung Salero. Meski waung ini menyediakan beberapa menu pilihan lainnya seperti nasi goreng namun menu sate Padangnya lah yang paling juara.
Warung Sate Padang
Sisi Barat Stadion Mandala Krida, Jogja
18.30 – 22.00 WIB
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
(Dito/DISKON.com)
Alamat :
Sisi Barat Stadion Mandala Krida, Jogja
Jam Operasional : 18.30 – 22.00 WIB
Latitude: | Longitude: |