Kehadiran Holy Cow di Jogja sebenarnya sudah cukup lama. Resto ini sebelumnya sempat saya dengar ketika saya beberapa kali bolak-balik ke Jakarta, dan menurut kabar yang saya dengar, resto ini menyajikan menu steak yang lezat. Saat itu, nama Holy Cow memang berkali-kali saya dengar, dari orang-orang yang berlainan. Sepertinya popularitas seperti itulah yang membawanya hadir di Jogja.
Setelah cukup lama menanti, saya pun akhirnya memberanikan diri untuk mampir ke restonya yang terletak di dalam kompleks Hotel Aston, Jogja. Berhubung uang saya cukup terbatas, saya pun memesan menu Sirloin Steak, yang merupakan menu termurah dari semua steak yang ditawarkan oleh resto ini, yaitu Rp. 86.500. Meski paling murah, saya pikir untuk resto sekelas Holy Cow tidak akan menawarkan rasa yang berbeda, hanya sebatas perbedaan bagian daging yang digunakan sebagai steak. Menu ini ini saya pesan untuk disajikan bersama W Sauce yang menjadi rekomendasi dari resto ini. Selain disajikan dengan sausnya, satu set menu ini juga dilengkapi dengan sayur dan French fries.
Begitu hadir di meja, susah untuk saya menahan diri untuk tidak segera menyantapnya. Saya langsung mengiris daging yang dimasak medium rare ini. Begitu diiris, daging ini langsung menunjukkan teksturnya yang lembut dan juicy, sangat menggugah selera. Rasa daging sapinya yang juicy, sedikit kenyal, lembut, dan segar terasa pada potongan pertama yang saya santap siang itu. Sederhana namun memiliki kelezatan sajian steak yang sepertinya susah untuk ditandingi. Ketika disantap bersama W Sauce yang terbuat dari daun popohan dan olive oil, rasa steak yang gurih pun bertambah kaya dengan rasa segar dari daun dan minyak zaitun tersebut. Semuanya serba pas dan memuaskan, mulai dari kematangannya yang membuat daging ini tak kehilangan sari rasanya, teksturnya yang lembut, hingga pilihan sausnya yang berhasil memperkaya rasa tanpa menghilangkan basic taste dari dagingnya pun terasa ketika menyantap menu ini.
Dengan segala kelezatan yang tersaji dalam seporsi steak racikan Holy Cow ini, saya tak merasa heran jika satu menu ini dibandroll harga cukup tinggi. Selain itu, popularitas resto ini yang sudah saya dengar jauh sebelum resto ini hadir di Jogja pun terbukti benar dan tak mengada-ada. Dijamin ngga bakal rugi deh.
Holy Cow
Jl. Urip Sumohardjo (Aston Hotel), Jogja
10.00 – 23.00 WIB
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
(Dito/DISKON.com)
Alamat : Jl. Urip Sumohardjo (Aston Hotel), Jogja
Jam Operasional : 10.00 – 23.00 WIB
Latitude: | Longitude: |