Seorang teman pernah bercerita bahwa dia baru saja mencicipi seporsi ramen yang secara mengejutkan membuatnya kepedesan. Dia merasa terkejut karena secara penampilan ramen tersebut tampak bening dan biasa saja. Karena penasaran dengan cerita teman tersebut, saya pun memutuskan untuk mengunjungi gerai ramen bernama Nikkou ramen tersebut.
Gerai ramen ini sebenarnya sudah ingin saya cicipi sejak beberapa bulan yang lalu namun karena lokasinya yang sedikit menyimpang dari rute membuat saya sedikit malas. Setelah menemukan satu alasan tambahan, saya pun memutuskan untuk mengunjunginya untuk bersantap siang. Gerainya yang mungil dan memanjang ini memang salah satu gerai ramen paling populer. Hal ini terlihat dari banyaknya pengunjung yang ada di gerai tersebut ketika saya mengunjunginya. Saya pun segera mencari menu Cheicken Chilli Ramen, menu yang membuat teman saya kepedesan. Setelah ketemu, saya pun segera memesannya. Tak lupa saya memesan gyu-gyu sebagai tambahan lauk.
Begitu hadir di meja saya, menu ini sudah memberi efek kejut dengan ukuran porsinya yang menurut saya jumbo banget. Saya pun memperhatikan menu ini dengan seksama. Tampak bubuk cabe banyak menghias di bagian atas nori-nya. Dengan iseng, saya mencoba mencicipi suwiran ayamnya saja. Tanpa kuah. Rasa suwiran ayam ini memang sudah terdapat rasa pedas yang sedikit menggigit. Ketika semuanya scampur dan saya santap, rasa pedas ini langsung membuat keringat saya meluncur di kening saya. Memang benar kata teman saya, secara penampilan, menu ini tak tampak pedas namun ketika disantap, rasa pedasnya membuat siapapun meleleh deh. Irisan tahu dan tambahan gyu-gyu (semacam rolade sapi) yang saya pesan berhasil sedikit mengurangi rasa pedasnya. Telur rebusnya yang juga merupakan bagian dari isian ramen ini membuat rasa gurih kuahnya naik satu level, dan bertambah mantap. Secara rasa, menu ini memang jauh dari kata mengecewakan. Secara rasa, ukuran, harga, semuanya memuaskan.
Dengan kepuasan yang saya dapatkan setelah menyantap semangkuk besar Chicken Chilli Ramen, saya tak heran jika gerai ini menjadi salah satu ramen yang paling sering dibicarakan. Dijamin ngga nyesel deh bersantap di gerainya yang terletak di Jl. A. M. Sangaji, Jogja ini.
Nikkou Ramen
Jl. A. M. Sangaji (200 meter utara Hotel Tentrem), Jogja
10.00 – 20.00 WIB
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
(Dito/DISKON.com)
Nama Resto : Nikkou Ramen
Alamat : Jl. A. M. Sangaji (200 meter utara Hotel Tentrem), Jogja
Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 15.000,-
Jam Operasional : 10.00 – 20.00 WIB
Rating :
Latitude: | Longitude: |