Soto bisa jadi adalah satu dari tiga menu yang paling banyak dijajakan di Jogja. Sudah tak terhitung berapa banyak mangkuk soto yang sudah saya cicipi, dan hanya beberapa diantaranya yang meninggalkan kesan untuk saya. Dibalik banyaknya gerai soto di Jogja tak berbanding lurus dengan banyaknya soto yang lezat.
Satu diantara beberapa soto yang konon memiliki rasa lezat itu adalah Soto Sulung Stasiun Tugu. Nama besarnya sudah saya dengar cukup lama namun belum sekali pun saya mencoba membuktikan desas-desus tersebut. Beberapa waktu yang lalu, saya mendapat kesempatan untuk mencicipinya ketika saya pulang dari luar kota menggunakan kereta api. Sebelum memutuskan ke rumah, saya memilih untuk sedikit menghangatkan badan dengan menyambangi gerai soto yang terletak di parkir selatan stasiun Tugu, Jogja. Saya tiba di gerai ini pukul 09.30 WIB, beberapa saat setelah gerai ini mulai beroperasi. Saat itu, gerai ini belum banyak dikunjungi pengunjung. Hanya ada saya, dan dua pasang pengunjung lain yang tampaknya akan berangkat ke kantor. Satu menu soto sulung campur saya pesan sebagai menu sarapan saya.
Seorang bapak dengan baju yang sangat tipikal Madura, bergaris merah-putih ini meracik menu pesanan saya. Dengan cepat menu saya diracik dan siap untuk disantap. Soto campur ini artinya memiliki isi yang terdiri dari daging dan jeroan, bukan seperti pada umumnya soto jogja yang berarti kuah soto dan nasi yang dicampur. Di warung ini, nasinya disajikan terpisah dan dibungkus menyerupai nasi kucing. Warna kuahnya yang kekuningan dan isiannya yang tak banyak sempat membuat saya tak yakin pada rasa menu soto ini. Setelah saya santap, rupanya dibalik kesederhanaan wujudnya terdapat rasa soto yang mantap. Kaldu kuahnya terasa dibuat dari jeroan, yang kemudian membuat rasa gurih kuah soto ini terasa begitu mantap dan unik. Beda dari soto-soto lain yang umumnya menggunakan kaldu sapi atau ayam. Meski rasa kaldu ini membuat rasa soto ini terasa lebih berat namun soto ini tetap memiliki sensasi kesegarannya sendiri. Tak lupa telur rebus yang juga saya pesan sebagai isian dari soto ini memberi tambahan rasa gurih yang begitu menggugah selera. Lezat, memikat, dan mantap.
Meski bukan selera saya namun rasa soto ini terbukti istimewa. Rasa gurihnya memang jarang ditemui di penjaja soto lainnya. Berkat kemantapan rasa inilah Soto Sulung Stasiun Tugu ini berhasil mendapat predikat salah satu soto terbaik dari Jogja.
Soto Sulung Stasiun Tugu
Parkir Selatan Stasiun Tugu, Jogja
09.00 - 13.00 WIB
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
(Dito/DISKON.com)
Nama Resto : Soto Sulung Stasiun Tugu
Alamat : Parkir Selatan Stasiun Tugu, Jogja
Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 11.000,-
Jam Operasional : 09.00 – 13.00 WIB
Rating :
Latitude: | Longitude: |