Sebuah pusat perbelanjaan bernama Hartono Mall baru saja dibuka. Mall yang berlokasi di depan Mabes Polda DIY, Ring Road Utara, Jogja ini muai beroperasi bulan November 2015. Satu hal yang selalu menarik perhatian saya ketika sebuah mal dibuka adalah gerai-gerai makanannya, dan setelah dua bulan beroperasi, akhirnya saya menginjakkan kaki di dalam mal ini untuk menjelajahi gerai-gerai makanannya, khususnya yang berada di area foodcourt-nya.
Foodcourtnya terletak di lantai dua di sisi utara dari mall ini. Begitu tiba di foodcourt ini, semua orang pasti langsung terkesima dengan pemandangan Gunung Merapi yang tampak begitu indah. Tak heran jika foodcourt ini bernama Merapi View. Sebelum memutuskan memesan, saya berkeliling satu per satu gerai untuk melihat-lihat dan memilih. Pada kunjungan pertama saya, saya memutuskan untuk membuka berkenalan dengan memesan menu pempek di gerai Pempek Bu Yuli. Menu pempek yang saya pesan adalah menu pempek campur, menu yang pas untuk membuka penjelajahan foodcourt di Hartono Mall kali ini.
Menu pempek ini terdiri dari tiga jenis pempek, yaitu kapal selam mini, bulat, dan keriting. Saya pun memulainya dengan yang bulat terlebih dahulu. Pempek bulat ini adalah pempek paling sederhana karena memang hanya bulat. Tanpa isi atau karakter unik lainnya. Secara rasa, justru pempek ini yang paling dapat menjelaskan kemampuan sebuah gerai dalam mengolah adonan pempek. Rasanya yang gurih, dengan aroma ikan yang segar (tidak amis), dan tekstur kekenyalan yang pas benar-benar menunjukkan kemampuan yang cukup menjanjikan dari gerai ini. Pempek keriting menjadi santapan saya berikutnya. Meski secara rasa masih tak berbeda jauh dengan pempek bulat namun secara tekstur sangat unik. Bagian luarnya yang keriting memuatnya lebih crispy namun bagian dalamnya kenyal. Perpaduan tekstur ini membuat pempek ini terasa lebih spesial. Terakhir, pempek kapal selam mini menjadi menu terakhir saya. Jelas, menu ini memang paling lengkap karena selain memiliki isian telur, secara tekstur dan rasa memang terasa berbeda. Dengan dicampur bersama kuahnya yang manis, asam, dan pedas ini, ketiga pempek ini terasa menyatu dengan sangat pas dan memikat.
Menu perkenalan saya dengan foodcourt Merapi View yang terletak di dalam Hartono mall ini cukup mengesankan. Sederhana namun memuaskan. Tak sabar untuk mencicipi menu-menu di berbagai gerai lainnya.
Pempek Bu Yuli
Hartono Mall (depan Mabes Polda DIY), Ring Road Utara, Jogja
10.00 – 22.00 WIB
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
(Dito/DISKON.com)
Nama Resto : Pempek Bu Yuli
Alamat : Hartono Mall (depan Mabes Polda DIY), Ring Road Utara, Jogja
Harga Per Porsi makan dan minum : Rp 25.000,-
Jam Operasional : 10.00 – 22.00 WIB
Rating :
Latitude: | Longitude: |