Menu pedas umumnya muncul atau lebih mudah dicari di malam hari, apalagi mencari menu rica-rica. Nah, beberapa waktu yang lalu, kebetulan saya melintas di Jl. Hos Cokroaminoto, tepatnya 300 meter utara pom bensin, saya melihat sebuah warung bernama Rica Gobyos yang tampak sederhana namun cukup menjanjikan.
Berhubung waktu itu siang hari, saya berpikir bahwa warung itu tidak buka. Setelah saya perhatikan dengan lebih teliti, rupanya warung tersebut buka. Tanpa pikir panjang, saya pun memutar dan memutuskan berhenti di warung tersebut. Maklum, penasaran juga saya dengan menu rica yang buka di siang hari ini. Saya pun parkir di depan warung tenda tersebut.
Sesampainya di dalam tenda, saya baru mengetahui bahwa warung ini sebenarnya adalah warung ramesan. Saya pun langsung memesan satu porsi rica ayam, menu yang diandalkan oleh warung ini. Rupanya menu rica ini telah disiapkan dalam wadah plastik dan siap untuk disajikan. Dengan perasaan takut kepedesan, saya pun memutuskan memesan satu es kelapa muda. Yup, itung-itung sekalian mangurangi hawa panas siang itu.
Satu porsi rica ayam, nasi hangat, dan es kelapa muda siap disantap. Dengan pelan-pelan saya mencicipi rica-ricanya, dan saya pun langsung terkejut dengan rasa pedasnya yang nyegrak. Saya pun langsung menyantapnya dengan nasi hangat, dan mendadak kenikmatan menu ini pun semakin terasa. Yup, rasa pedas dan gurihnya rica yang lezat ini sangat pas disantap dengan nasi hangat. Dagingnya yang sudah dipotong-potong pun memudahkan saya ketika menyantap menu ini. Meski dengan berkeringat deras, saya tetap tergoda untuk menghabiskan menu lezat ini.
Sesekali saya menyempatkan diri untuk meminum es kelapa mudanya untuk menyegarkan diri serta mengurangi rasa pedas dari rica ayam ini. Meski porsi ricanya tak terlalu besar namun menu seharga Rp. 9.000 ini benar-benar nendang. Hal ini terbukti dengan habisnya nasi putih saya yang berukuran cukup besar meski disantap dengan menu rica yang porsinya lebih kecil.
Konon warung Rica Gobyos ini siap untuk melayani pembelian sejak pukul 08.00 WIB hingga 18.00 WIB. Hmmm, warung ini jelas bisa dijadikan jujugan jika mendadak ingin menikmati menu rica pedas dan lezat.
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
(Dito/DISKON.com)