Menu ayam bakar bisa dibilang ssebagai salah satu menu paling umum, dan hampir selalu ada di setiap rumah makan. Bahkan saking banyaknya dijajakan, menu ini seolah-olah kehilangan daya tariknya. Dan ketika pertama kali mendengar keberadaan Rumah Makan Suka-Suka yang dikenal memiliki menu ayam bakar yang lezat, saya cukup merasa tidak tertarik.
Hal ini serta merta berubah ketika saya akhirnya secara iseng datang mengunjungi rumah makan yang terletak di Jl. Kaliurang Km. 4 ini. Saya iseng saja memesan menu ayam bakar yang konon disebut-sebut memiliki rasa yang lezat ini. Tanpa ekspektasi apapun, saya menanti datangnya menu pesanan saya. Sambil menanti, saya cukup keheranan karena bisa dibilang rumah makan ini cukup padat pengunjung. Bahkan seolah datang silih berganti. Hmmm, semoga saja banyaknya pengunjung ini segaris lurus dengan kelezatan rasanya.
Akhirnya pesanan saya pun tiba, dan saya memperhatikan bentuknya terlebih dahulu. Kalau dilihat-lihat, tidak ada yang istimewa dari ayam bakar ini, namun aromanya memang sangt menggoda. Dan saya pun mulai menyantapnya perlahan. Yang saya sadari pertama kali setelah keharuman aromanya adalah kelembutan teksturnya ketika mencuil dagingnya. Dan ketika saya menyantapnya, saya langsung sepakat bahwa ayam bakar RM. Suka-Suka ini memang luar biasa.
Aromanya, teksturnya, dan rasanya benar-benar sempurna. Rasa manis dan gurih ayam bakarnya benar-benar lezat dan berbeda dari biasanya. Hal ini seolah menunjukkan kemampuan mengolah daging secara sempurna. Rasanya yang tidak neko-neko tapi mantap inilah yang membuat saya langsung terbius. Untunglah saya memesan ayam bakar ini dalam porsi yang besar sehingga saya dapat menikmati ayam ini dengan lebih banyak.
Dan hal ini pun semakin menjadi luar biasa ketika mengetahui bahwa satu porsi besar ayam bakarnya hanya dihargai sebesar Rp. 10.000 saja. Harga yang murah untuk seporsi ayam bakar sederhana dengan rasa luar biasa ini. Berhubung menu ayam bakar cocok disantap di segala suasana, maka RM. Suka-Suka ini pun melayaninya di segala suasana alias dari pagi hingga malam.
Buat toko online cuma 20 detik! Hanya Rp 99ribu/bulan. Coba sekarang GRATIS 15 hari. Kunjungi Jejualan Jasa Pembuatan Toko Online.
(Dito/DISKON.com)